Piala Liga Inggris 2024-2025: Arsenal 5-1 Bolton Wanderers
ArsenalĀ berhasil menang telak pada Ronde Ketiga Piala Liga Inggris 2024-2025. Mereka menaklukkan Bolton Wanderers dengan skor telak 5-1 pada laga yang dihelat di Emirates Stadium. Hasil ini membuat Arsenal akan bertemu Preston North End di Ronde Keempat.
Jalannya Laga
Arsenal, sebagai tim yang lebih superior, mengambil alih penyerangan terlebih dahulu. Sempat kesulitan, mereka akhirnya berhasil membuka keunggulan di menit ke-16. Josh Nichols mengirimkan umpan silang yang tidak disapu oleh Scott Arfield dengan baik. Bola bergulir ke arah Declan Rice, yang tanpa ragu melepaskan tembakan keras mendatar dari luar kotak penalti. Luke Southwood tidak mampu membendung tembakan tersebut sehingga Arsenal unggul 1-0.
Di menit ke-37, Ethan Nwaneri berhasil menggandakan keunggulan Arsenal. Raheem Sterling berhasil mengirimkan umpan silang yang diselesaikan Nwaneri dengan baik. Arsenal pun menutup Babak Pertama dengan keunggulan 2-0.
Di Babak Kedua, Arsenal tetap tidak mengendurkan serangan mereka. Nwaneri berhasil mencetak gol keduanya di menit ke-49. Rice berhasil merebut bola di lini pertahanan Bolton Wanderers, lalu memberikan bola kepada Nwaneri. Dia pun melepaskan tembakan yang menaklukkan Southwood untuk mengubah skor menjadi 3-0.
Bolton Wanderers sempat mengejar melalui gol Aaron Collins di menit ke-53. Namun Sterling berhasil mencetak gol pertamanya untuk Arsenal di menit ke-64 untuk mengembalikan keunggulan tiga gol Arsenal. Lalu Kai Havertz, yang dimasukkan di pertengahan Babak Kedua, mencetak gol di menit ke-77 untuk memastikan kemenangan 5-1 bagi Arsenal.
Line Up Arsenal vs. Bolton Wanderers
Arsenal (4-3-3): Porter ; Nichols, Kiwior, Calafiori, Lewis-Skelly ; Nwaneri, Jorginho, Rice ; Saka, Jesus, Sterling.
Bolton Wanderers (3-5-2): Southwood ; Forino-Joseph, Santos, Toal ; Dacres-Cogley, Dempsey, Sheehan, Arfield, Williams ; McAtee, Collins.
Laga Piala Liga Inggris 2024-2025 Selanjutnya
Arsenal akan menghadapi Preston North End di Ronde Keempat nanti.
Sementara Bolton Wanderers tereliminasi dari Piala Liga Inggris 2024-2025 sehingga tidak memiliki laga selanjutnya di turnamen ini.
Simak informasi sepak bola Liga Inggris 2024-2025 terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.